Begini Kondisi Stadion Singaperbangsa Karawang Yang Viral Diunggah Netizen?

KARAWANG | SUARAKARAWANG.COM | Viral di media sosial, seorang netizen di Kabupaten Karawang yang mengkritisi kondisi Stadion Singaperbangsa yang terlihat kumuh, penuh rerumputan dan sampah.

Dalam vidio unggahan akun instagram @yusiariyana16 yang direpost kembali oleh akun instagram @Infojawabarat ini, nampak terlihat Stadion Singaperbangsa kebanggaan masyarakat Karawang tersebut, penuh ditumbuhi dengan rumput ilalang yang tinggi, kamar mandi yang tidak layak, tembok penuh dengan coretan-coretan, plafon-plafon yang rusak, bahkan terekam dua unit toilet portable yang terbengkalai.

 

Akun @yusiariyana16 dalam caption yang ditulisnya pun, mengaku heran melihat kondisi Stadion Singaperbangsa Karawang dan membandingkannya dengan Kabupaten Karawang sebagai Kota Industri dengan UMK tertinggi.

 

Akun @yusiariyana16 juga menyenggol dinas terkait untuk mengupayakan perawatan dan perbaikan terhadap fasilitas publik tersebut.

 

Unggahannya ini kemudian direpost oleh netizen lain, salah satunya oleh Akun Instagram @infojawabarat yang merepost kembali caption yang ditulis oleh akun @yusiariyana tersebut,

 

Repost @yusiariyana16 Mohon Ijin…

 

Bukan maksud menjelekkan kota sendiri, sebagai orang awam & masyarakat biasa hanya sangat menyayangkan fasilitas publik sebesar stadion Singaperbangsa yang terletak disamping Pemda seperti ini keadaannya. Rumput yang tinggi serta tidak layaknya toilet menambahkan kesan tidak terawatnya stadion ini

 

Minimnya ruang terbuka Taman bermain anak yang layak serta minimnya fasilitas olahraga membuat saya terheran² dengan julukan kota industri dengan UMK tertinggi.

 

Semoga ini bisa jadi bahan evaluasi, Agar dinas terkait mengupayakan perawatan fasilitas publik seperti stadion & GOR agar lebih baik dan nyaman untuk kami para pejuang sehat dan waras. Haturnuhun.

 

Salam dari mamak anak 2,

Karawang campernik.”

 

Sejak diunggah direpost 3 jam lalu, vidio unggahan kondisi Stadion Singaperbangsa Karawang oleh akun @yusiariyana16 itu, sudah mendapatkan ribuan like dan ratusan komentar. Diantaranya,

 

@khairunnisaa_74

sayang banget ga di rawat, jangankan dlm nya luarnya oun kelihatan kumuh mulai dari rerumputan, saluran air dan penataan pedagang yg asal2an

 

@billy_archery

Padahal sampingna kantor bupati

 

@giveninugraha

UMK Elit..Fasilitas sulit 😄, gak aneh dinegara api mah..

 

@abdul.rahman050694

Waduh padahal ini stadion bersejarah…

Miris banget kondisinya sekarang

 

 

Reporter : Annisa Noviyanti

 

Sumber : Instagram @infojawabarat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *