KARAWANG | SUARAKARAWANG.COM |
Sekretariat DPRD Kabupaten Karawang menganggarkan puluhan juta rupiah untuk pengadaan kalender. Dan bersumber dari APBD Kabupaten Karawang.
Ironisnya, kalender yang dicetak bertuliskan Logo DPRD Kabupaten Karawang justru tepat pada bagian Kalender Fraksi Partai Nasdem dibulan Mei 2025, terdapat kejanggalan.
Terpantau, dalam kalender tersebut tercantum setelah Jumat, 23 Mei, bukannya lanjut ke Sabtu, 24 Mei, malah lompat kembali mundur ke Kamis, 22 Mei.
Kesalahan ini memang sederhana dan mungkin terlihat sepele bagi sebagian orang. Namun kalender yang dicetak dari uang rakyat ini pasti jumlahnya ratusan lembar dengan biaya yang besar. Dan kelalaian ini tentunya akan sangat merugikan.
“Ini kantor wakil rakyat, tempatnya orang-orang penting dan hebat. Kok bisa sih sampai salah cetak kalender kayak begini?, mana dicetak pakai uang rakyat, biayanya pasti mahal ini, memangnya oleh pihak penyedia atau sekretariat dewan sebagai pengguna tidak dicek terlebih dahulu?” ujar salah seorang tamu , Jumat (2/5/2025) ketika dimintai tanggapannya.
Lebih disayangkan lagi, meski kalender tersebut salah cetak, tapi tetap saja dipasang dan dibagikan ke staf atau petugas DPRD dengan tidak ada perbaikan.
“Yang bikin miris itu, ini sudah jelas salah. Tapi tetap aja dibagikan dan dipajang, seolah-olah enggak ada yang salah. Jangan-jangan ada yang disembunyikan alias gak mau rugi karena bisa saja ada cash back-nya,” lanjut si tamu itu dengan heran.
Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari Sekretariat DPRD Kabupaten Karawang. (Red)