Tridjaya Elektronik Haurgeulis Resmi Dibuka, Yuk Simak Kelebihannya?

KARAWANG | SUARAKARAWANG.COM | Tridjaya Group secara resmi kembali memperkenalkan usaha terbarunya yaitu Tridjaya Elektronik Haurgeulis.

Soft Opening Tridjaya Elektronik Haurgeulis digelar, Sabtu (11/3/2023) di halaman depan Apotek K-24 Haurgeulis, Jalan Sudirman Cipancuh ,Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

Tridjaya Elektronik Haurgeulis melayani penjualan secara kredit, mempermudah masyarakat untuk memenuhi kebutuhan elektronik yang berkualitas dengan harga bersahabat untuk mengisi rumah.

Keunggulannya sangatlah banyak , proses cepat dan mudah. Cukup siapkan KTP dan Kartu Keluarga (KK). Dengan cicilan sekitar Rp. 200 ribu- Rp. 300 ribu perbulannya.

Dalam sambutan resminya, Owner Tridjaya Group, Setiawan Widjaya memaparkan banyak kelebihan yang diberikan Tridjaya Elektronik bagi masyarakat Kabupaten Indramayu, Subang dan sekitarnya.

“Kelebihan Tridjaya Elektronik diantaranya adalah kami bekerja sama langsung dengan pabrik, sehingga harga yang kami tawarkan jauh lebih murah. Dengan harga murah ini juga, kami menjadi distributor utama menyuplai ke toko-toko di Kabupaten Subang dan Indramayu dengan harga spesial,” kata Setiawan Widjaya yang akrab disapa Ko Iwan ini.

“Harga kami jauh lebih murah, Rp. 300- 500 ribu lebih murah dari toko-toko yang lain,” tandasnya.

Selain itu, Ko Iwan mengungkapkan kelebihan Tridjaya Elektronik yang lain adalah pihaknya juga memfasilitasi kerjasama dengan beberapa finnance dimana elektronik di Tridjaya Elektronik bisa di kredit dengan cicilan perbulannya hanya Rp. 200 ribu sampai Rp. 300 ribu saja, namun bisa memiliki elektronik berkualitas dan murah.

“Kelebihan lainnya, dengan pelayanan segenap hati, kami bisa memberikan servis excellent (luar biasa) kepada masyarakat Kabupaten Indramayu dan Subang dan memenuhi segala kebutuhan elektronik masyarakat dari Televisi, AC, Mesin Cuci, Laptop, Sepeda Listrik dan lainnya,” ujar Ko Iwan memaparkan.

Untuk Program Spesial hari ini, lanjutnya, Tridjaya Elektronik membuat program yaitu KBK atau Konsumen Bawa Konsumen. Dengan hanya memberikan nama dan nomor handphone sahabat, rekan, atau saudaranya kepada Tridajaya Elektronik akan mendapatkan bonus ratusan ribu rupiah sudah bisa dibawa pulang.

“Kami berharap, semua warga masyarakat Indramayu dan Subang serta relasi mempunyai kesempatan untuk memiliki elektronik dengan harga murah, karena sudah banyak terkenal bahwa Tridjaya Elektronik memiliki harga lebih murah,” pungkasnya penuh harap.

Dalam kesempatan tersebut, Sebagai bentuk rasa syukur Tridjaya Group menggelar pemotongan Nasi Tumpeng dan doa bersama serta menyerahan ratusan sembako kepada pemerintahan Kecamatan Haurgeulis yang diserahkan langsung Owner Tridjaya Group , Setiawan Widjaya kepada Camat Kecamatan Haurgeulis. Dan untuk memeriahkan Soft Opening Peresmian Tridjaya Elektronik, kegiatan diselingi pemberian puluhan door prize, makan tumpeng bersama dan Senam Sehat.

Reporter : Annisa Noviyanti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *