KARAWANG | SUARAKARAWANG.COM | Sabtu, 29 Juni 2024, Himpunan Mahasiswa Sistem Informasi (HIMASI) Universitas Buana Perjuangan Karawang akan menyelenggarakan acara UPGRADING HIMASI dengan tema FROM PASSION TO ACHIEVEMENT “Membangun Prestasi Akademik serta Pengembangan Organisasi Mahasiswa Sistem Informasi”. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas akademik dan keterampilan organisasi mahasiswa program studi Sistem Informasi.
Dalam era digital yang semakin maju, prestasi akademik menjadi salah satu tolok ukur penting dalam menentukan keberhasilan mahasiswa. Oleh karena itu, HIMASI Universitas Buana Perjuangan Karawang berkomitmen untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif dan inspiratif. Kegiatan ini merupakan program pelatihan lanjutan akademik, soft skill, keorganisasian yang dilakukan sejak awal periode kepengurusan untuk memberikan pengetahuan mengenai keorganisasian bagi mahasiswa sistem informasi Universitas Buana Perjuangan Karawang dan pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HIMASI) periode 2024.
“organisasi bukan halangan untuk lulus tepat waktu” Agustia Hananto M.Kom selaku DPM Program Studi Sistem Informasi dalam sambutannya
“harapannya setelah upgrading ini, mahasiswa sistem informasi ubp dapat menemukan passionnya masing-masing” ucap Rizka Yurnalistiani S selaku ketua pelaksana dalam sambutannya
Agenda dari kegiatan upgrading ini yaitu motivation training, sharing, games, pemberian materi, studi kasus bersama seluruh peserta dan pengurus HIMASI yang hadir pada kegiatan tersebut. Pemateri pertama tentang membangun prestasi akademik yaitu diisi oleh dosen Fakultas Ilmu Komputer Bapak Iman Sanjaya M.Kom. Untuk pemateri Pengembangan Organisasi Mahasiswa Sistem Informasi yaitu saudara Ubaidillah S.Kom Mahasiswa Sistem Informasi angkatan 2018 yang pernah menjabat di pengurusan HIMASI sebagai kepala divisi minat bakat periode 2019/2020 dan sebagai anggota divisi Pengawas Internal periode 2020/2021.
penyelenggaraan “Upgrading HIMASI” diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengelolaan organisasi, prestasi akademik, serta pengembangan minat dan bakat mahasiswa/i Sistem Informasi. Melalui upaya ini, HIMASI dapat menjadi organisasi yang lebih efektif dan efisien, mahasiswa/i dapat mencapai prestasi akademik yang lebih tinggi, serta potensi dan keterampilan mereka dapat berkembang secara optimal.