Penutupan Sepak Bola Wanita U-18 Piala Wakil Bupati Sumedang Cup 2023, Wabup Erwan : Sebagai Seleksi Untuk Di Porda 2026

Hj. Yuslita Sumartini Bilqis (Baju Hitam) saat hadiri Tim andalanya di ajang Grand Final Sepak Bola Wanita U-18 Piala Wakil Bupati Sumedang Cup 2023 di Stadion Ahmad Yani Sumedang. Selasa, 22 Agustus 2023.

SUMEDANG | SUARAKARAWANG.COM | Grand Final Sepakbola Wanita U-18 Piala Wakil Bupati Sumedang Cup 2023, kali ini Tim Kecamatan Paseh berhadapan dengan Tim Kecamatan Sumedang Utara. Bertempat di Stadion Ahmad Yani Sumedang. Selasa, 22 Agustus 2023.

 

Kegiatan tersebut disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan, Wakil Ketau DPRD Kabupaten Sidik Jafar, tokoh Jawa Barat H. Umuh Muchtar, mantan pejabat Sumedang H. Taufik Gunawansyah, Ketua Perwosi Kabupaten Sumedang Samantha Dewi, Bunda Bilqis, para Camat dan para kepala desa, dan lainya.

 

Pada pertandingan 2 Kecamatan tersebut, Grand Final Sepak Bola Wanita U-18 Piala Wakil Bupati Sumedang Cup 2023, juara 1 di menangkan oleh Tim Kecamatan Sumedang Utara yakni dengan peroleh skor keseluruhan 4 – 0.

 

Sedangkan untuk juara ke 2 di raih oleh Kecamatan Paseh, dan juara 3 diantaranya di raih oleh Kecamatan Sumedang Selatan dan Kecamatan Congeang.

 

Dengan demikian, Sepakbola Wanita U-18 Piala Wakil Bupati Sumedang Cup 2023 pada tahun ini telah resmi di tutup oleh Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan.

 

Wakil Bupati Sumedang H.Erwan Setiawan mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran panitia dan seluruh peserta atas ke ikut sertaanya dalam menyukseskan kompetisi sepakbola wanita U-18 antar Kecamatan se-Kabupaten Sumedang.

 

Wabup Erwan berharap, walaupun masa jabatanya sebagai Wakil Bupati Sumedang hanya sekitar 1 bulan lagi, kegiatan kompetisi sepakbola wanita tersebut dapat dilaksanakan di setiap tahunya.

 

Wabup menambahkan, bahwa ajang tersebut sebagai seleksi pemain putri untuk nanti di porda ataupun porprov tahun 2026 mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *