Guna Tanamkan Core Values Dari Akhlak, KPH Purwakarta Gelar Leader Talks Value Akhlak

PURWAKARTA – SUARAKARAWANG.COM –  Segenap karyawan – karyawati  KPH Purwakarta mengikuti Leader Talks Value Akhlak yang dilakukan secara ofline di aula kantor Perhutani KPH Purwakarta jalan Siliwangi dan secara online melalui aplikasi zoom pada hari Rabu (20/7).

Pada kegiatan tersebut Uum maksum selaku Administratur KPH Purwakarta menyampaikan dan tanya jawab sama karyawan/karyawati  sambil sosialisasi tentang depinisi dan panduan prilaku tatanilai AKHLAK (LEADER TALKS VALUE AKHLAK) diikuti oleh segenap manajemen karyawan – karyawati  Perum Perhutani KPH Purwakarta diantaranya segenap Asper, segenap KSS, segenap KRPH, Kaur TK dan kaur TU juga  segenap karyawan- karyawati  yang ada di wilayah Perhutani KPH Purwakarta

Uum Maksum menjelaskan bahwa AKHLAK adalah akronim dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Dimana pada masing-masing butirnya tersebut ada paduan perilakunya.

“Saya mengingatkan dan mengajak kepada seluruh karyawan KPH Purwakarta agar senantiasa menanamkan core values dari AKHLAK sehingga dapat memberikan kontribusi terbaiknya bagi kemajuan perusahaan,” tambah Uum Maksum.

“Tantangan ke depan semakin berat, untuk itu kita harus terus melakukan inovasi dan terus melakukan perbaikan-perbaikan serta mengikuti perkembangan teknologi supaya Perhutani tetap bertahan,” ujarnya.

Setelah acara sosialisasi dilanjutkan dengan quiz tentang AKHLAK, tujuannya adalah untuk mengetahui tingkat pemahaman karyawan- karyawati  dalam memaknai tata nilai pada AKHLAK. (Komp-PHT/KPH Pwk-Yat’s)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *